Pemasangan Tangki Stainless Yang Benar – Tangki stainless kini jadi pilihan banyak orang, terutama bagi masyrakat yang lebih sadar kualitas dan daya tahan produk rumah tangga.
Namun, tahukah Anda kalau pemasangan tangki stainless yang benar punya pengaruh besar terhadap umur tangki itu sendiri? Kalau dipasang asal – asalan, tangki bisa cepat rusak bahkan sebelum waktunya.
Nah, agar tangki awet dan fungsional dalam jangka panjang, yuk simak panduan lengkap ini!
Hal yang Diperhatikan Sebelum Memasang Tangki
Sebelum memulai proses pemasangan, ada beberapa hal penting yang harus kamu cek terlebih dahulu. Salah satu yang utama adalah lokasi pemasangan. Pastikan lokasi tersebut rata, tidak rawan longsor, dan cukup kuat untuk menopang beban tangki penuh air. Selain itu, pertimbangkan arah sinar matahari. Meski tangki stainless tahan karat, paparan langsung dalam jangka panjang tetap bisa mempengaruhi kualitasnya.
Kedua, cek juga ketersediaan sumber air dan jarak dengan titik distribusi seperti dapur atau kamar mandi. Hal ini bertujuan agar sistem aliran air tetap efisien. Jangan sampai kamu sudah pasang tangki, tapi ternyata alirannya lambat karena penempatannya kurang tepat.
Dan terakhir, jangan lupakan akses perawatan. Tangki yang baik bukan cuma kuat, tapi juga mudah dibersihkan. Jadi, pastikan area sekitar tangki tidak terlalu sempit agar kamu bisa merawatnya dengan mudah.
Pemasangan Tangki Stainless yang Benar
Ikuti panduan cara pemasangan tangki stainless yang benar agar air bisa berfungsi maksimal
- Menyiapkan Tempat Untuk Meletakkan Tangki Air Stainless
Pemasangan tangki stainless yang benar bisa dilakukan permukaan tanah atau diatas permukaan tanah. Posisi tangki di permukaan tanah pastinya memerlukan lahan lebih luas, namun perawatan dan pemeliharaan tangki jauh lebih mudah dijangkau serta hampir semua jenis bahan tangki air cocok diletakkan di permukaan tanah. Tidak hanya diletakkan di bawah tanah, pemasangan tangki air di atas tanah cocok untuk lahan yang terbatas.
-
Siapkan Alas dan Pondasi Tangki Air
Dimanapun pemasangannya, tangki air harus tetap diberi alas agar tidak mudah rembes atau jatuh. Pemilihan alas yang paling penting yaitu bahan yang kokoh serta memiliki permukaan yang rata. Alas tangki air tidak boleh ada kerikil atau benda tajam lainnya untuk menghindari kebocoran. Contoh bahan yang bisa kamu gunakan yaitu papan kayu, stainless steel, dan beton.
Bahan yang digunakan untuk membuat pondasi tangki air harus kuat dan berukuran lebar. Ukuran pondasi tangki air idealnya 30 cm lebih panjang daripada ukuran tangki air. Hal ini bertujuan agar tangki air tidak mudah jatuh.
-
Pemasangan Pipa Ventilasi dan Water Control
Setiap tangki air pasti disediakan satu lubang untuk memasang pipa ventilasi. Pipa ventilasi ini berguna untuk mengatur sirkulasi udara keluar – masuk dan mengurangi tekanan udara pada tangki air.
Penggunaan tangki air juga memerlukan pompa air yang berkualitas. Pastikan untuk memilih pompa air sesuai dengan kebutuhan rumah dan kapasitas tangki air yang tersedia.
-
Pasangan Sealant
Pastikan seluruh sambungan menggunakan perekat atau sealant tahan panas dan air. Hal ini untuk menjaga agar sambungan tetap kuat walau terkena panas sinar matahari.
Tangki Stainless Grand, Pemasangan Mudah dan Awet Puluhan Tahun
Kalau kamu cari tangki yang nggak ribet pasangnya tapi tahan lama, Tangki Stainless Grand bisa jadi pilihan tepat. Tangki ini dirancang khusus untuk kemudahan pemasangan bahkan oleh pengguna rumahan. Selain itu, material stainless steel berkualitas tinggi bikin tangki ini tahan karat, tahan tekanan, dan awet hingga puluhan tahun.
Salah satu keunggulannya adalah desain bagian bawah yang cocok untuk berbagai jenis pondasi. Jadi, meski kamu tinggal di daerah pegunungan atau pesisir, tetap aman dan stabil. Ditambah lagi, produk ini tersedia dalam berbagai ukuran, mulai dari 300 liter sampai 16.000 liter. Cocok untuk kebutuhan rumah tangga maupun usaha kecil.
Keunggulan Tangki Stainless Grand :
- Terbuat dari Stainless Steel 304 BA (Bright Annealed) yang memiliki ciri khas permukaan mengkilap, cerah, dan reflektif karena diproses dengan Bright Annealed finish.
- Food Grade sehingga bisa dikonsumsi sehari-hari.
- Tahan terhadap suhu tinggi dan dapat digunakan untuk menampung bahan kimia
- Bebas kuras sehingga Anda tidak perlu menguras manual.
- Anti karat dan anti lumut.
Pemasangan tangki stainless yang benar pada produk ini juga makin mudah karena setiap unit sudah dilengkapi dengan panduan pemasangan dan garansi resmi. Jadi, Anda tidak perlu khawatir salah langkah atau instalasi gagal.
Istimewa Nya lagi, Produk ini bisa langsung dikirim ke rumah kamu, termasuk ke wilayah IKN lewat kantor cabang di Balikpapan. Yuk, segera hubungi call center kami sekarang juga!
Kesimpulan
Memasang tangki air stainless memang terlihat sepele, tapi dampaknya besar kalau dilakukan dengan cara yang salah. Mulai dari pemilihan lokasi, pipa, hingga ventilasi—semuanya harus diperhatikan agar tangki awet dan berfungsi optimal. Dengan mengikuti panduan pemasangan tangki stainless yang benar, kamu bisa hemat biaya perawatan dan menghindari risiko kerusakan dini.